Breaking News

Wednesday 28 January 2015

Pelajaran dari Kisah Kucing


Begitu banyak pelajaran yang bisa kita ambil dari berbagai sumber yang ada di sekitar kita,baik itu dari orang yang ada di sekitar kita maupun di luar sana tak terkeculi dari tumbuhan bahkan dari hewan sekalipun kita bisa mendapatkan pelajaran hidup.misalnya kita bisa belajar sabar dari daun,coba  kita perhatikan daun yang jatuh tak pernah membenci angin,ia membiarkan dirinya terjatuh tak melawan melainkan menerima segalanya dengan ikhlas.Nah kali ini saya coba share pelajaran yang bisa di ambil dari kisah kucing.Mari di simak ceritanya,,hehe

Sesaat sepulang shalat isya,saya melihat 2 ekor kucing (ibu dan anaknya) saat itu hujan masih sangat deras,kedua kucing tersebut berteriak (meong-meong) cukup keras.sayapun mendekatinya,dan ternyata kedua kucing tersebut terpisah,si ibu ada di jendela warung warteg sambil berteduh sementara anaknya ada di bawah/tanah kehujanan.Mengapa ini bisa terjadi?? singkat logika,anak kucing itu masih sangat kecil sehingga belum mampu meloncat ke jendela warteg yang yang cukup tinggi dan akhirnya dia kehujanan.Melihat peristiwa itu,saya merasa kasihan,ibu kucing yang berada di jendela terus ber "Meong-meong" kepada anaknya tanpa bisa membantunya.Akhirnya karena tak tega melihatnya,sayapun mengangkat anak kucing yang masih sangat kecil itu ke jendela warteg bersama ibunya.dan  TAHUKAH apa yang terjadi???

MasyaAllah,,,karena takdir-Nya saya bisa menyaksikan kejadian yang menurut saya " Maha Besar Allah" saat itu juga si ibu kucing itu langsung merangkul anaknya dengan tangan,layaknya seorang ibu kepada anaknya yang kehujanan dan kedinginan.selain merangkul sang ibu menjilat-jilat seluruh badan si anak yang basah kehujanan tadi (menurut teori Etologi ini untuk menghangatkan tubuh si anak) hingga air hujan yang menyerap tubuh anaknya hilang.Saat itupun saya iseng bilang (meong-meong) kepada dua kucing itu :) dan hebatnya si ibu langsung berhenti sejenak menjilati dan melihat ke arah saya dan berkata " meong-meong" juga seakan-akan seperti memberi ucapan "terimakasih"

Wallahu'alam,, tapi saya merasakannya dan melakukannya sendiri.Sungguh kejadian tadi mengingatkan saya BETAPA SAYANGNYA SEORANG IBU TERHADAP ANAKNYA bahkan seekor kucing sekalipun.

Binatang saja seperti itu,apalagi kita sebagai manusia yang memiliki akal sehat dan sempurna,teringat kata Aa Gym " jadikanlah segala peristiwa mu untuk dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan mu". Semoga kita bisa mengambil pelajaran dari cerita kucing tersebut.
Read more ...

Wednesday 21 January 2015

Sejumlah RS Terancam Bangkrut Akibat BPJS

Masalah kayanya gak ada henti-hentinya.berawal dari naiknya BBM,jatuhnya pesawat Air-Asia dll,Masalah Air-Asia aja belum keler sekarang malah bertambah dengan adanya keluhan dari berbagai RS yang terancam bangkrut akibat buruknya pencairan klaim dalam program kesehatan  pemerintah.


Rumah Sakit Mengeluhkan Pencairan Klaim

Management BPJS (Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial di anggap amburadul karena semakin buruk atau seretnya pembayaran klaim rumah sakit melalui BPJS.Hal ini  menyebabkan sejumlah rumah sakit terancam bangkrut karena tunggakan biaya pasien yang melambung tinggi dan belum terbayar.jika memang hal ini sampai berdampak serius bagi pihak  rumah sakit tentu pemerintah harus segera menanganinya karena jelas ini menyangkut nyawa masyrakat.

Upaya BPJS Untuk Menangani RS yang Terancam Bangkrut

Menurut Direktur Pelayanan BPJS,Fajri Adi Nur,salah satu upaya untuk membantu seretnya keuangan sejumlah rumah sakit ialah dengan membayarkan uang muka tunggakan pasien kepada pihak rumah sakit.Uang muka tersebut akan di bayarkan  setelah klaim biaya rumah sakit atas pasien diajukan kepada BPJS yang selanjutnya akan di teruskan ke kementrian keuangan dengan proses maksimal pencairan dana selama 15 hari setelah pengajuan klaim.

Semoga upaya yang dilakukan untuk membantu keluhan berbagai rumah sakit mengenai seretnya pembayaran klaim rumah sakit melalui BPJS.
Read more ...

Wednesday 14 January 2015

Daun Katuk Untuk Memperlancar Produksi ASI

Pasca melahirkan,pasti setiap ibu ingin  segera menyusui bayinya,namun tidak setiap ibu mempunyai produksi ASI yang lancar.Disini kami merekomendasikan daun katuk tanaman  asli indonesia yang sudah terkenal bisa memproduksi dan memperlancar ASI.


Katuk merupakan tumbuhan sayuran yang memiliki ukuran kecil yang banyak di temui di Asia tenggara khususnya di negara Indonesia.Daun katuk memiliki kandungan laktagagum yang dapat meningkatkan produksi  ASI.Selain itu daun katuk juga memiliki kandungan steroid dan polifenol yang dapat meningkatkan kadar prolaktin.Kadar prolaktin yang tinggi dapat meningkatkan,mempercepat dan memperlancar produski ASI serta memperbaiki kualitas air susu iu sendiri.Daun katuk ini bisa di konsumsi dalam bentuk sayur rebusan ataupun di lalap.

Khasiat Daun Katuk : 
  • Meningkatkan kadar hormon steroid adrenal
  • Memperlancar produksi ASI
  • Membersihkan darah
  • Membangkitkan vitalitas seksual
  • Mencegah Osteoporosis
  • Mengobati panas dalam 
  • Memperbanyak ASI
Daun katuk memiliki khasiat yang tinggi,selain mengandung vitamin C yang tinggi daun katuk juga memiliki senyawa yang berfungsi membentuk kolagen.Kolagen adalah senyawa protein berserat yang berfunsi sebagai pembentuk jaringan ikat tulang oleh karena itu,daun katuk juga bisa di gunakan untuk mencegah osteoporosis.Selain itu kolagen juga berfungsi sebagai pengatur level kolesterol,meningkatkan kerja otak,pemicu imunitas dan penyembuh luka.

Berikut Tips Membuat Sayur Bening Daun katuk :
  1. Panaskan air dalam panci,setelah mendidih,masukkan jagung manis,wortel,irisan bawang merah dan daun salam.Masak hingga wortel empuk 
  2. Masukkan daun katuk,tambahkan gula dan garam,lalu masak hingga matang 
  3. Sayur bening daun katuk siap di sajikan
Demikian informmsi yang dapat kami sampaikan mengenai daun katuk untuk memperlancar produksi ASI.Semoga bermanfaat bagi anda yang sedang membutuhkannya,terutama bagi ibu menyusui yang mengelu karena ASInya tidak lancar.




Read more ...

Thursday 8 January 2015

Benar gak Sih?? Rokok Filter Mengandung Hemoglobin Babi



Kini masyarakat di indonesia mulai resah dengan adanya isu yang menyebutkann bahwa rokok filter mengandung darah babi.Apakah isu tersebut benar atau hanya sekedar isu belaka?? entahlah yang pasti ada berbagai penelitian yang menyebutkan bahwa adanya kandungan darah babi dalam rokok filter.Salah satunya yaitu yang di lontarkan oleh dosen insitut pertanian bogor DR Anna P Roswiem.


Berita heboh inipun menjadi sorotan media massa,lantas bagaimana jika seandainya berita tersebut benar?? Bukankah babi itu haram?? jelas ini bukan hal yang sepele butuh penanganan yang ekstra supaya kebenaran dapat terungkap dengan jelas.Untuk mengantisipasi keresahan masyarakat,berbagai kalangan maupun para ulama meminta ilmuwan dan para peneliti yang menyebutkan bahwa adanya kandungan darah babi dalam rokok filter ini bisa membuktikannya secara ilmiah.Selain untuk mengantisipasi keresahan masyarakat,permintaan ini juga di sampaikan untuk kepentingan penetapan hukum rokok.Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh para peneliti belanda yang mengatakan bahwa, ada 185 merek rokok yang menggunakan darah/hemoglobin babi,sebagai campuran pada bagian filter rokok.Dengan adanya kesimpulan tersebut jelas mengagetkan para pecandu rokok yang beragama islam dan yahudi yang mengharamkan mengkonsumsi daging babi.Namun pernyataan ini seakan bertolak belakang dari pernyataan LPPOM MUI yang sudah melakukan serangkaian penelitian dan pengujian terhadap filter rokok yang di gunakan di indonesia.

Berbeda dengan penelitian yang di lakukan oleh ilmuwan belanda,berdasarkan hasil pengujian LPPOM MUI menyebutkan bahwa filter rokok yang di gunakan di indonesia tidak ada yang mengandug darah babi.Dengan demikian kehalalan rokok filter di indonesia aman di konsumsi karena bebas dari bahan-bahan yang mengandung darah babi.Dengan adanya pernyataan yang berbeda-beda mengenai filter rokok ini,semakin menyimpan sejuta tanya bagi masyarakat pada umumnya.

Gabungan Perserikatan Pabrik Rokok Indonesia (GAPPRI) menialai,tuduhan ketua komnas pengadilan tembakau (Komnas PT) DR Hakim Sorimuda Pohan yang mengatakan dalam filter rokok yang di gunakan di indonesia terkandung darah babi adalah kebohongan publik yang di sengaja.
Sebab,dalam hasil riset Lembaga Penelitian Pengkajian Obat dan Makanan Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) telah di tegaskan,filter rokok yang beredar di indonesia tidak ada yang mengandung darah babi.(siaran pers GAPPRI yang di terima kontan,minggu 30/6/2013).

Untuk mengetahui bahwa rokok filter mengandung hemoglobin darah atau tidaknya kita bisa melihat kemasan produknya.Biasanya ada tanda Diamaond Filter di punggung kemasan.Perusahaan rokok menulis keterangan ini pada kemasan rokok dengan tulisan dan gambar.

Semoga masalah ini cepat terselesaikan dan para peneliti yang menyebutkan bahwa adanya kandungan darah babi dalam rokok filter bisa memberikan bukti nyata secara ilmiah supaya masalah ini segera di klarifikasi dengan jelas.





Read more ...

Saturday 3 January 2015

Makna Maulid Nabi Muhammad SAW "The Best Charakter Of Human"

 
Setiap bulan Rabi'ul awal,umat islam di berbagai negara selalu memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW,namun banyak orang yang memperingati kelahiran beliau tanpa menghayati makna yang terkandung dari kelahiran beserta keberhasilan beliau dalam menegakkan panji-panji islam.Untuk itu disini kami akan memberikan sedikit ulasan mengenai keistimewaan peristiwa kelahiran Nabi Muhammad SAW beserta keberhasilan yang menyertainya dalam melakukan dakwah islamiyah serta proses yang dilakukan beliau dalam mendidik umatnya.

Nabi Muhammad SAW adalah sosok tauladan terbaik,termulia dan terfavorit di dunia dan akhirat.Beliau tidak pernah berdusta,lembut,murah hati,mampu menguasai diri sehingga,setiap langkahnya menjadi tauladan bagi setiap umat.Beliau juga sosok yang di cinta makhluk langit dan bumi bahkan beliau merupakan sosok yang selalu di rindu oleh penciptanya.Menurut Michael H.Hart di dalam bukunya "The 100 : A Ranking Of The Most Influential Persons in History" meletakakn Rasulullah SAW sebagai manusia paling berpengaruh di dalam sejarah dunia.

Berikut Beberapa Gelar yang Disandang  Nabi Muhammad SAW :
  1. Rasulullah
  2. An-Nabi
  3. Khootamul Anbiyaa'wal Mursalin
  4. Al-Mushthofaa
  5. Al-Amin
  6. Shollollahu'alaihi wa Sallam (Sholawat dari Allah dan Salam atasNya)
Mengenang Peristiwa Kelahiran Nabi Muhammad SAW :
  1. Lahir : Makkah,12 Robii'ul Awwal 52 S.H (Tahun Gajah) atau 22 April 571 M.
  2. Diutus Menjadi Rosul : Saat berusia 40 tahun saat beribadah di gua hiro.
  3. Hijrah Ke Madinah : Pada bulan Rabi'ul Awwal saat berumur 53 tahun.
  4. Menjadi Panglima Perang sebanyak 27 kali danmengutus pasukan perang sebanyak kurang lebih 56 kali
  5. Ibadah Haji : 1 kali
  6. Umroh : 4 kali 
  7. Wafat : Madinah,senin 12 Rabi'ul  Awwal 11 H/632 M (genap 63 tahun).
The Best Character of Human adalah karakter yang ditunjukkan oleh Nabi tercinta kita,Nabi Muhammad SAW.Kapasitas beliau di bidang bisnis sudah di mulai sejak kecil ke syam,mungkin jika dianalogikan  sekarang anak SD sudah berbisnis hingga singapura ataupun jepang.Di bidang pendidikan beliau adalah ahlinya segala pendidikan,dalam hal stratergi perang beliaupun adalah best of the bestnya.dalam hal romantisme berkeluargapun beliau sangat romantis dengan kepribadiannya.Dari sekian banyak karakter Rasulullah yang begitu luar biasa,dapat kita formulasikan segala hal itu di mulai dari karakter FAST yang dimilikinya.

Karakter FAST adalah suatu formulasi 4 pilar karakter leadership Rasulullah Saw.Menurut bahasa kata 'FAST' mengandung makna yang unik dan bertentangan yaitu cepat (FAST) dan puasa (Fasting) yang bermakna"cepat" dan "terurus" karena puasa mengajarkan tentang pengurusan diri.yang berarti memiliki makna "berfikir dan bertindak cepat namun terurus,hal ini juga mengingatkan kita semua terhadap pola percepatan model kepemimpinan yang akan cepat pula membawa perubahan umat manusia ke arah yang lebih biak.Selain itu kata FAST juga memiliki makna yang merupakan kepanjangan dari Fathonah,Amanah,Sidiq,Tabligh (sifat wajib Rasulullah).

Dengan adanya formula karakter ini di harapkan karakter bangsa indonesia semakin membaik,dapat mendidik pendidikan indonesia untuk membangun dan mencerdaskan generasi bangsa menuju generasi emas.Formulasi FAST ini perlu dimulai dari SDM yang sangat berpengaruh di indonesia yakni para anggota dewan y ang menjawab saat ini.Untuk itu kita perlu memahami makna inspirtif dari karakter FAST yang nabi miliki sebelum di terapkan dalam dunia pendidikan.

Berikut Makna Inspiratif dari Karakter FAST yang Nabi miliki : 
  1. Fathonah yang artinya cerdas.Cerdas artinya mampu mengimplementasikan kepintaran ilmunya dalam  tindakan nyata yang maslahat.Dengan kecerdasan kita mampu menciptakan inovasi,kreativitas,rasa optimis dan dapat menciptakan peluang kemajuan.
  2. Amanah (dapat di percaya).Amanah berarti menyampaikan apa yang menjadi hak orang lain dalam melaksanakan tugas kepemimpinanya.disinilah fakta yang terjadi banyaknya korupsi anggota dewan dan lainnya karena belum bisa menerapkan sikap amanah.Untuk itu sifat amah ini perlu di terapakan karena jika sikap amanah ini sudah tertanam,maka dapat dipastikan negara kita akan bersih dari korupsi serta dari praktik-praktik yang haram yang akan membuat negara menjadi maju dan kuat.
  3. Sidiq yang berarti jujur dalam segala kondisi.Kejujuran itu ibarat mata uang yang berlaku dimana-mana,dengan kejujuran seseorang akan memiliki modal moral sekaligus modal sosial untuk membangun sebuah bangsa yang beradab.Seorang pemimpin yang sidiq tidak akan melakukan tindakan korupsi,kolusi ataupun nepotisme.Pemimpin yang siddiq akan menjungjung esensi kebenaran ilahiyah yang di yakininya,jujur,tulus,adil serta menghormati kebenaran pihak lain,tidak merasa diri yang paling benar.
  4. Tabligh (menyampaikan).artinya berkemampuan transparansi dan komunikasi yang efektif,pandai menyampaikan seseuatu yang mudah dicerna rakyatnya.Strategi diplomasinya harus jelas,runtut serta sistematis supaya rakyat mudah memahami apa yang di sampaikan.
Demikian  ulasan mengenai peristiwa kelahiran Nabi Muhammad SAW (The Best Character of Human).Walaupun maulid nabi telah lewat 1 hari,semoga dengan adanya ulasan ini bisa bermanfaat serta dapat menambah kecintaan dan keimanan kita.






Read more ...
Designed By